Breaking News
Loading...
09 September 2017

Info Post
September 09, 2017
Hallo sobat tutorial.. Dalam kesempatan kali ini saya akan kupas tentang Kunci Sukses Dalam Membangun Sebuah Blog. Mudah-mudahan artikel ini bisa menjadi motivasi dan semangat anda untuk tetap konsisten dalam dunia blogging. Langsung saja mari kita bahas mengenai apa saja fase atau tahapan dan siklus perkembangan pada sebuah blog berikut ini.

Kunci-Sukses-Membangun-Blog
Kunci Sukses Membangun Blog
Pernahkah anda mendengar tentang kisah para blogger yang sudah mendulang puluhan, ratusan, hingga ribuan dollar setiap bulannya dari blog yang mereka kelola? Pastinya pernah kan? atau jangan-jangan hal tersebut menjadi salah satu alasan bagi anda menjadi blogger supaya seperti mereka. Jika memang iya anda sudah berada di trek yang benar dan tepat, yang terpenting kunci utamanya adalah semangat dan pantang menyerah.

Bagi sebagian blogger biasanya di awal mengembangkan blog pasti sangat bersemangat, namun setelah beberapa minggu biasanya sudah mulai terasa putus asa, apa sebabnya? karena di awal memulai sebuah blog sudah kebanyakan berkhayal dengan hasil yang akan diperoleh, padahal sejatinya hasil yang berlimpah tersebut tidak lain adalah berawal dari sebuah perjuangan kerja keras dengan semangat dan pantang menyerah. Jadi, saran saya bangun semangat kerja keras pantang menyerah pada diri anda terlebih dahulu untuk menjadi blogger yang sukses.

Sebagian besar orang-orang yang sukses dengan blog mereka masing-masing tidak membutuhkan waktu yang singkat untuk mendapatkan hasil sesuai yang mereka inginkan? Setidaknya mereka membutuhkan 4 fase atau siklus dalam perkembangan blognya. Berikut ini adalah 4 fase atau siklus perkembangan sebuah blog yang harus anda ketahui dan pahami.

1. Tahap Pendirian
Pada tahap ini yang diperlukan adalah membuat konten yang berkualitas dan berbobot, dimana fase adalah awal dalam membentuk set up sebuah blog, sebagai contoh: sebisa mungkin anda tampilan blog dibuat semenarik mungkin, selanjutnya berjuang mencari trafik, promosi blog, dll. Pada umumnya fase ini dibangun membutuhkan waktu sekitar 3-6 bulan dan fase inilah yang menjadi momok yang menghantui para blogger pemula, karena rata-rata pada fase ini blogger pemula banyak yang gagal dan tidak tahan banting menghadapi segala rintangan dan cobaan, apalagi kalau sudah berkaitan dengan yang namanya himpitan ekonomi.

2. Tahap Pertumbuhan Trafik
Secara umum dalam tahap ini sudah bisa dilihat adanya peningkatan trafik pengunjung, komentar, dan pelanggan. Rata-rata para blogger sudah memperoleh penghasilan meskipun belum maksimal. Fase pertumbuhan trafik ini biasanya membutuhkan waktu yang lama sekitar 6-12 bulan, dan cenderung lambat pertumbuhannya tetapi akan semakin konsisten untuk kedepannya. Dalam fase ini yang harus kita lakukan adalah tetap fokus untuk terus menambah konten-konten artikel yang berkualitas dan berbobot, buatlah scedule untuk membuat minimal 1-2 artikel berkualitas setiap minggunya. Selain itu kita juga perlu mencari backlink yang berkualitas, salah satunya dengan menjadi blogger tamu diblog-blog terkenal dan meninggalkan komentar pada artikel-artikel yang sedang populer, usahakan minimal 1 postingan blogger tamu tiap bulan pada blog-blog ternama. Sebenarnya ada banyak cara yang bisa dilakukan untuk mendapat backlink berkualitas.

3. Tahap Kematangan dan Monetisasi
Dalam tahap ini sejatinya blog sudah mulai stabil dan memiliki trafik yang cukup tinggi hingga ribuan pengunjung setiap harinya. Untuk melalui fase ini biasanya membutuhkan waktu antara 6-12 bulan. Pada fase inilah saat yang tepat untuk mulai menjadikan blog sebagi mesin uang (monetisasi), tinggal kita sesuaikan saja dengan bisnis yang ingin kita cari. Rajin-rajinlah untuk membalas semua komentar dari pengunjung blog, dengan begitu para pengunjung akan merasa dihargai dan tentunya akan betah untuk berkunjung kembali ke blog anda.

4. Tahap Pemeliharaan
Tahap inilah yang ditunggu-tunggu para blogger, dimana pada fase kita tidak memerlukan kerja sekeras fase-fase sebelumnya dan tentunya sudah sangat menghasilkan. Fokus kita dalam fase ini hanyalah melakukan pemeliharaan rutin untuk bisa tetap eksis dan waktu yang dibutuhkan tidak terbatas. Pada fase ini anda juga bisa merekrut orang lain kepercayan anda untuk membantu pemeliharaan blog tentunya dengan pengawasan anda, sehingga waktu luang yang ada dapat anda gunakan untuk mengembangkan bisnis atau hal-hal lainya.

Seluruh proses diatas memanglah tidak mudah, namun intinya adalah semangat dan kerja keras kita pasti akan ada hasilnya. Menghasilkan uang dari sebuah blog tidak semudah membalikkan telapak tangan, namun membutuhkan proses yang panjang dan tidak ada jalan pintas apapun, untuk itu lalui lah tahapan-tahapan tersebut dengan tindakan yang benar dan sesuai sehingga akan indah pada waktunya.

Demikianlah informasi, tips dan trik dalam kesempatan kali ini tentang Cara Meraih Kesuksesan Dari Blog. Semoga apa yang tertulis dalam artikel ini dapat memberikan manfaat dan pengetahuan bagi anda, apabila ada pertanyaan terkait dengan artikel ini jangan sungkan untuk meninggalkan komentar anda dan jangan lupa untuk Bookmark halaman ini, Share, Follow / Subscribe dan Like Fanspage kami di Facebook dan Twitter supaya tidak ketinggalan dengan artikel terbaru dan terupdate dari blog ini. Terimakasih atas kunjungan anda di blog ini.

0 comments:

Post a Comment

 

Copyright © | Tutorial Lengkap | All Right Reserved